Forum Kabaena™

Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Berbagi Kabar & Info Disini - Follow Twitter @spiritualz_ dan @kabaena_

INFO UNTUK ANDA

Forum ini ada di Facebook

Share via Twitter

Follow Me : @kabaena_

Image hosted by servimg.com

Instagram Kabaena

Instagram

Kabaena Mailing List

Masukan Email Kamu:

Ngobrol Via Twitter

Latest topics

» HDD External New
Sinar Matahari Baik untuk Jantung EmptyFri Jun 10, 2022 5:19 pm by dodolan

» Buah - Varau
Sinar Matahari Baik untuk Jantung EmptyThu Dec 24, 2020 12:09 pm by kabaena

» 41 Istilah Pendakian
Sinar Matahari Baik untuk Jantung EmptyWed Jan 23, 2019 11:19 am by kabaena

» Kabaena Kampo Tangkeno
Sinar Matahari Baik untuk Jantung EmptySat Oct 27, 2018 9:36 am by kabaena

» 5 Manfaat Ubi Jalar untuk Kesehatan Tubuh
Sinar Matahari Baik untuk Jantung EmptyFri Oct 26, 2018 11:17 am by fla

» Berapa biaya sewa pesawat pribadi atau helikopter?
Sinar Matahari Baik untuk Jantung EmptyWed Oct 24, 2018 10:05 am by fla

» Cara menggunakan 1 akun WhatsApp di 2 smartphone android
Sinar Matahari Baik untuk Jantung EmptyFri Oct 12, 2018 7:32 am by kabaena

» Cara Mudah Membuka Proteksi Password Microsoft Office Excel Tanpa Software
Sinar Matahari Baik untuk Jantung EmptyWed Sep 12, 2018 10:42 am by kabaena

» Serial Number NERO 6
Sinar Matahari Baik untuk Jantung EmptyMon Sep 10, 2018 9:36 am by kabaena

Your Space

LIVE STREAMING TV

Live Streaming

Online Radio Live

Radio Online

    Sinar Matahari Baik untuk Jantung

    wididomi
    wididomi


    Jumlah posting : 6
    Join date : 09.05.13

    Sinar Matahari Baik untuk Jantung Empty Sinar Matahari Baik untuk Jantung

    Post  wididomi Fri May 10, 2013 10:01 am

    Sinar Matahari Baik untuk Jantung 073155_berjemur2ts

    Sinar matahari seringkali menjadi musuh bagi orang yang tidak ingin kulitnya terlihat kusam, khususnya kaum perempuan. Namun penelitian terbaru mengungkapkan bahwa manfaat terpapar sinar matahari sangat baik bagi kesehatan tubuh, terutama jantung.

    Penelitian yang dilakukan oleh Edinburgh University menunjukkan hasil bahwa sinar matahari membantu menurunkan tekanan darah, mengurangi berbagai risiko penyakit, seperti serangan jantung dan stroke, seperti dikutip dari BBC.

    Penyakit jantung dan stroke memiliki kaitan dengan tekanan darah yang tinggi. Diperkirakan penyakit-penyakit ini menyebabkan kematian 80 kali lebih banyak jumlahnya dibandingkan dengan kematian akibat kanker kulit di Inggris.

    Sinar ultraviolet (UV) yang ditemukan dalam sinar matahari juga diyakini melepaskan suatu senyawa yang mampu menurunkan tekanan darah. Senyawa ini disebut sebagai nitric oxide atau oksida nitrat. Senyawa ini terpisah dari proses pembuatan vitamin D dalam tubuh, di mana prosesnya akan meningkat setelah terpapar sinar matahari.

    Selama penelitian, para dermatologis mencatat tekanan darah 24 orang responden di bawah paparan sinar matahari dan sinar lampu. Hasilnya menunjukkan bahwa tekanan darah menurun secara signifikan setelah responden terpapar sinar UV selama 1 jam. Namun, kadar vitamin D responden tidak memiliki perubahan yang signifikan selama proses pengamatan ini.

    "Berdasarkan temuan ini, bisa kami katakan bahwa manfaat sinar matahari terhadap jantung lebih banyak dibandingkan dengan risiko munculnya kanker kulit," ungkap dr Richard Weller, seorang doesn senior sekaligus dermatologis dari Edinburgh University.

    "Konsumsi suplemen vitamin D saja tidak akan mampu mengkompensasi kurangnya sinar matahari. Untuk itu kami sarankan untuk sesekali beraktivitas di luar ruangan pada pagi hari karena manfaatnya sangat baik bagi tubuh," lanjut dr Weller.

    Perlu diingat untuk tetap membatasi paparan sinar matahari yang berlebihan, khususnya pada pukul 12 hingga 15 siang. Sebaiknya keluar rumah pada pukul 7 hingga 9 pagi.



      Waktu sekarang Sun May 19, 2024 9:07 pm