Forum Kabaena™

Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Berbagi Kabar & Info Disini - Follow Twitter @spiritualz_ dan @kabaena_

INFO UNTUK ANDA

Forum ini ada di Facebook

Share via Twitter

Follow Me : @kabaena_

Image hosted by servimg.com

Instagram Kabaena

Instagram

Kabaena Mailing List

Masukan Email Kamu:

Ngobrol Via Twitter

Latest topics

» HDD External New
Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan EmptyFri Jun 10, 2022 5:19 pm by dodolan

» Buah - Varau
Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan EmptyThu Dec 24, 2020 12:09 pm by kabaena

» 41 Istilah Pendakian
Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan EmptyWed Jan 23, 2019 11:19 am by kabaena

» Kabaena Kampo Tangkeno
Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan EmptySat Oct 27, 2018 9:36 am by kabaena

» 5 Manfaat Ubi Jalar untuk Kesehatan Tubuh
Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan EmptyFri Oct 26, 2018 11:17 am by fla

» Berapa biaya sewa pesawat pribadi atau helikopter?
Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan EmptyWed Oct 24, 2018 10:05 am by fla

» Cara menggunakan 1 akun WhatsApp di 2 smartphone android
Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan EmptyFri Oct 12, 2018 7:32 am by kabaena

» Cara Mudah Membuka Proteksi Password Microsoft Office Excel Tanpa Software
Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan EmptyWed Sep 12, 2018 10:42 am by kabaena

» Serial Number NERO 6
Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan EmptyMon Sep 10, 2018 9:36 am by kabaena

Your Space

LIVE STREAMING TV

Live Streaming

Online Radio Live

Radio Online

    Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan

    liana
    liana


    Jumlah posting : 1168
    Join date : 01.12.09

    Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan Empty Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan

    Post  liana Thu Jan 13, 2011 1:43 pm

    Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan

    Bernapas Lewat Mulut Bisa Membahayakan Kesehatan Napastsdlm

    Saat sedang flu, kebanyakan orang sering mengalami hidung tersumbat sehingga harus bernapas melalui mulut. Tapi dalam kondisi normal sebaiknya jangan sering-sering bernapas melalui mulut karena bisa berbahaya untuk kesehatan.

    Dalam jangka pendek, bernapas melalui mulut bisa menyebabkan mulut kering, napas bau dan membuat tidur kurang nyenyak. Tapi bila Anda terus-menerus bernapas melalui mulut, hal tersebut bisa lebih parah dan membahayakan kesehatan.

    "Bernapas lewat mulut bisa menggangu amandel dan kelenjar gondok, sehingga akan membuat Anda makin tersiksa karena sinus menjadi padat yang menyebabkan penyumbatan lebih lanjut pada saluran udara bagian atas," jelas Dr Yosh Jefferson, dokter gigi fungsional di New Jersey, dilansir MSNBC.

    Dr Jefferson menjelaskan, ketika mengambil oksigen melalui hidung maka oksigen akan melewati selaput lendir dan ke dalam sinus, menghasilkan oksida nitrat yang dibutuhkan tubuh untuk semua otot polos, seperti jantung dan pembuluh darah.

    "Jadi ketika Anda tidak bernapas melalui hidung, darah Anda sebenarnya tidak mendapatkan semua oksigen yang diperlukan untuk berfungsi dengan baik," lanjut Dr Jefferson.

    Dr Jefferson yakin bahwa bernapas melalui mulut sering menjadi akar penyebab masalah kesehatan dan perilaku yang sering diabaikan, terutama pada anak usia sekolah.

    "Anak-anak yang sering bernapas melalui mulut cepat merasa lelah, mudah marah dan tidak bisa berkonsentrasi di sekolah. Mereka mungkin juga didiagnosa dengan ADHD atau hiperaktif," jelas Dr Jefferson.

    Dan menurut laporan Dr Jefferson yang dipublikasikan jurnal General Dentistry, bernapas melalui mulut yang sering dialami anak-anak bisa mengubah bentuk wajah.

    "Bila kebiasaan bernapas lewat mulut sudah parah, anak bisa mengembangkan apa yang disebut long face syndrome (sindrom wajah panjang), yaitu wajah menjadi sempit dan fitur wajah sangat tidak menarik," jelas Dr Jefferson.

    Selain itu, sindrom ini juga membuat amandel menjadi bengkak. Kadang-kadang posisi rahang juga menjadi aneh untuk menjalankan fungsi mendapatkan banyak oksigen ke dalam tubuh.

    "Ini bisa terjadi pada orang dewasa, tetapi lebih sering pada anak-anak. Banyak orang yang menganggap bahwa sindrom ini karena genetika, padahal bukan. Ini adalah karena kebiasaan bernapas lewat mulut," tutup Dr Jefferson.


      Waktu sekarang Sun May 19, 2024 7:33 pm